20 Akibat Kelebihan dan Kekurangan Vitamin B12 bagi Kesehatan



20 Akibat Kelebihan dan Kekurangan Vitamin B12 bagi Kesehatan - Mungkin sebagian orang belum mengerti apa kegunaan vitamin B12 untuk kesehatan. Selama ini yang sering kita dengar hanya jenis vitamin C, A dan E. Padahal jenis vitamin B12 ini adalah salah satu asupan yang sangat penting untuk tubuh. Vitamin 12 ini berguna untuk proses pembentukan DNA serta sel darah merah dalam tubuh.

20 Akibat Kelebihan dan Kekurangan Vitamin B12 bagi Kesehatan


Bukan itu saja, vitamin b16 ini juga sangat berguna untuk menjaga kesehatan saraf serta untuk menjaga organ tubuh lainnya. Namun tentunya manfaat yang bisa didapatkan dari vitamin B16 harus dengan cara menyeimbangkan jumlah asupan vitamin B16 yang masuk kedalam tubuh. 

Karena kelebihan dan kekurangan vitamin B12 ini akan mengakibatkan berbagai permasalahan tubuh. Apakah akibat dari kelebihan dan kekurangan B12 tersebut untuk kesehatan? Berikut ini adalah penjelasan lebih lengkapnya.

Akibat Kelebihan Vitamin B12 Untuk Kesehatan

Ada beberapa akibat yang ditimbulkan jika asupan vitamin B12 dalam tubuh terlalu berlebihan. Ini harus diwaspadai karena jika dibiarkan akan sangat membahayakan kesehatan anda. Berikut ini adalah beberapa akibat yang ditimbulkan jika anda terlalu banyak mendapat asupan vitamin B12.

Terjadi permasalahan pada kardiovaskular. Akibat kelebihan vitamin B12 ini terjadi jika anda menyuntikkan vitamin B12. Akan ada efek berupa terjadinya gangguan system akrdiovaskular.

Gangguan ini akan berakibat pada terjadinya gagal jantung kongestif, terjadi edema paru dan terjadi penyumbatan pembuluh darah karena adanya gumpalan darah. Biasanya kondisi seperti ditandai dengan rasa mati rasa, sesak napas dan merasakan nyeri pada bagian lengan dan kaki.

Masalah kulit. Dengan adanya asupan vitamin B12 yang masuk kedalam tubuh secara berlebihan maka akan terjadi berbagai jenis gangguan kulit. Salah satunya adalah munculnya jerawat pada wajah yang jumlahnya banyak dan meradang. Akibat kelebihan vitamin B12 juga menyebabkan terjadinya jerawat rosacea dengan ciri adanya remisi, flare ups, kemerahan dan gatal-gatal.
  • Timbulnya perasaan gelisah dan cemas karena ketidakseimbangan hormon dalam tubuh.
  • Tubuh menjadi bengkak-bengkak.
  • Nyeri punggung yang berlebihan dalam waktu yang cukup lama.
  • Terjadi masalah pencernaan seperti muntah-muntah setelah mengkonsumsi minuman kopi dan sakit perut.
  • Terjadi dehidrasi setelah terjadi muntah dan diare dalam waktu yang lama.
  • Pusing dan sakit kepala yang tidak kunjung sembuh meskipun sudah diberi obat sakit kepala.
  • Tubuh terasa lemas tidak bertenaga karena sedang mengalami kondisi tubuh yang tidak baik.
  • Gejala asam urat tinggi yang menyebabkan rasa nyeri pada beberapa bagian sendi dalam tubuh seperti di lutut, pergelangan tangan atau mata kaki.

Akibat Kekurangan Vitamin B12 Untuk Kesehatan

Bukan hanya kelebihan vitamin B12 yang menyebabkan berbagai gangguan kesehatan melainkan juga kurangnya asupan vitamin B12 dalam tubuh. Ada beberapa akibat kekurangan vitamin B12 yang ternyata mengancam kesehatan yaitu:
  • Timbulnya rasa nyeri sendi
  • Sering terjadi luka berdarah dan memar
  • Konstipasi
  • Turunnya berat badan secara terus menerus
  • Timbul permasalahan pencernaan seperti diare dan nyeri perut
  • Kulit berubah menjadi kering, pucat dan kekuningan
  • Kepala terasa sangat pusing
  • Cepat lelah dan lemas
  • Detak jantung berdenyut lebih cepat dari biasanya
  • Sulit berkonsentrasi atau mengingat hal-hal yang baru saja dilakukan.

Sumber Makanan Yang Mengandung Vitamin B12

Setelah tahu pentingnya vitamin B12 untuk kesehatan, maka sebisa mungkin kita selalu mengontrol asupan vitamin B12 dengan cara menjaga pola makan menggunakan beberapa jenis makanan berikut ini.

Pertama adalah daging ayam. Daging ayam adalah salah satu sumber vitamin B12 yang baik untuk kesehatan. Selain mengandung vitamin tersebut, daging ayam juga mengandung nutrisi lain seperti vitamin B kompleks, B3 dan B6.

Kedua adalah ikan tuna. Sudah banyak penelitian yang menyebutkan bahwa ikan tuna memiliki kandungan vitamin B12 tinggi yang akan meningkatkan asupan sel-sel darah merah. Dengan demikian maka ketika anda mengalami berbagai gejala akibat kekurangan vitamin B12 maka segera konsumsi ikan tuna.

Ketiga adalah keju. Makanan ini bisa menjadi bahan makanan dengan asupan vitamin B12 terbaik. Bukan itu saja dengan mengkonsumsi keju, maka kadar homosistein dalam darah akan terkontrol dan lebih teratur.

Keempat adalah telur. Makanan satu ini memang memiliki manfaat yang luar biasa untuk tubuh. Selain kandungan protein yang tinggi, makanan ini juga mengandung vitamin B12 yang sangat baik untuk kesehatan. Konsumsi telur minimal 1 butir setiap harinya bisa mengatasi berbagai gangguan yang terjadi karena akibat kekurangan vitamin B12. Kelima adalah susu dan yogurt.

Semua olahan dari susu memiliki kandungan vitamin B12 dengan kadar 0,53 mcg per 100 g. Jika anda mengalami kelebihan vitamin B12, maka sebisa mungkin anda mengurangi mengkonsumsi makanan tersebut. Keenam adalah rumput laut. Makanan ini tidak hanya mengandung vitamin A, protein, serat dan kalsium melainkan juga memiliki kandungan vitamin B12.

Itulah beberapa informasi mengenai pentingnya vitamin B12 untuk kesehatan. Manfaat vitamin tersebut akan dirasakan secara maksimal jika kadarnya sesuai dengan kebutuhan tubuh. Namun jika berlebihan dan kekurangan maka justru akan mengganggu kesehatan. Untuk itu sebisa mungkin kita harus menjaga kada vitamin B12 dalam tubuh agar tetap dalam kadar normal dan seimbang.

Untuk mengetahui berapa kadar normal vitamin B12 , anda bisa bertanya kepada ahli kesehatan. Biasanya cara melihatnya akan disesuaikan dengan umur masing-masing orang dan aktivitas yang dilakukan.

Belum ada Komentar untuk "20 Akibat Kelebihan dan Kekurangan Vitamin B12 bagi Kesehatan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel